Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Kapolres Rejang Lebong mendampingi Kunjungan kerja Gubernur dan Kapolda Bengkulu di Rejang Lebong

Newsmetroindonesia.com, Rejang Lebong - Pada hari Kamis tanggal 28 Oktober 2021 sekitar pukul 07.30 WIB telah berlangsung rangkaian kegiatan Kunjungan Kerja Gubernur Bengkulu Dr. H. Rohidin Mersyah, MM Didampingi Kapolda Bengkulu Irjen. Pol. Drs. Guntur Setyanto, M.Si beserta rombongan ke wilayah Kabupaten Rejang Lebong dalam rangka Pemantauan giat Vaksinasi Massal di Kabupaten Rejang Lebong.

Kegiatan dilaksanakan pada pukul 07.30 WIB s/d 10.00 wib. Rapat Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Terkait Evaluasi Kinerja Satgas covid-19 dan Capaian Vaksinasi Kabupaten/Kota se-Provinsi Bengkulu Secara Virtual (Zoom Meeting) di Rumah Dinas Bupati Rejang Lebong.

Pembukaan kegiatan vaksinasi dilaksanakan pada pukul 10.15 WIB, Pembukaan Kegiatan Vaksinasi Massal dilanjutkan Dengan Peninjauan Lokasi Pelaksanaan Vaksinasi Massal Covid-19 Di GOR Curup dengan tema BENGKULU MAJU, SEJAHTERA DAN HEBAT serta melaksanakan penyerahan bantuan kapada Perwakilan Lansia oleh Bapak Gubernur Bengkulu, Kapolda Bengkulu dan Danrem 04/09 Gamas Bengkulu.
Penekanan Gubernur agar para Vaksinator memastikan kondisi para pasien sebelum dilaksanakan Vaksin.
Selanjutnya Rombongan melaksanakan peninjauan lokasi Vaksinasi yang bertempat di Universitas Pat Petulai Kabupaten Rejang Lebong.

Selanjutnya pukul 11.30 Wib rombongan menuju lokasi Vaksinasi yang bertempat di SMKN 6 Rejang Lebong sebelum mengecek Vaksinasi rombongan melakukan peninjauan Bengkel praktek SMKN 6 Rejang Lebong binaan Daihatsu, setelah melakukan pemeriksaan bengkel selanjutnya rombongan baru meninjau Vaksinasi Masal yang diadakan di SMKN 6 Rejang Lebong.
Rombongan Menuju Bukit Jipang Yang berlokasi di Desa Air Meles Atas Kec.Selupu Rejang Kab. Rejang Lebong untuk melakukan Isoma. Selanjutnya Rombongan Gubernur Bengkulu bertolak kembali ke Bengkulu dan Rombongan Kapolda dan Danrem melakukan Kunjungan Ke Kodim, Mapolres Rejang Lebong dan Batalyon 144.

Kapolda Bengkulu menyampaikan untuk seluruh Bupati serta Kapolres jajaran se-Provinsi Bengkulu agar melakukan percepatan Vaksinasi :
1. Membagi 3 kelompok besar dalam percepatan vaksinasi.
2. Agar departemen agama melaksanakan Do'a Bersama dikarenakan itu sangat membantu dalam MenSupport mental dan spiritual masyarakat.
3. Mengoptimalkan seluruh tenaga kesehatan serta bantuan dari mahasiswa kedokteran dan keperawatan/Kebidanan untuk mempercepat Vaksinasi.
4. Kedepannya harus terus menggempur Vaksinasi dikarenakan stok vaksin serta Vaksinator telah mencukupi untuk melaksanakan itu.

Acara terlaksana dengan lancar dan aman. 

Lip.admin